Halaman

Selasa, 24 Juli 2018

ABOUT UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG



Universitas Muhammadiyah Malang merupakan kampus swasta yang disegani karena berbagai prestasi di kancah nasional maupun internasional. Kampus yang telah berdiri sejak tahun 1964 ini telah menyandang akreditasi A sejak tahun 2008 hingga 2017 dan juga menjadi kampus swasta favorit di Jawa Timur loh…
Memasuki gerbang kampus UMM kita akan disuguhi pemandangan yang indah, sejuk, dan asri. Dari kejauhan tampak pegunungan-pegunungan yang mengintari kampus. Di tengah-tengah kampus ini dibelah oleh sungai Brantas. Aliran air sungai Brantas ini dimanfaatkan UMM untuk membangun Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) kawan, keren kan… UMM juga meraih banyak penghargaan, diantaranya:
1.      Peraih Anugerah Kampus Unggul (AKU) Jawa Timur sejak tahun 2008
2.      Peraih Anugerah AKU Kartika kopertis VII Jawa Timur sebagai kampus Terunggul di Jawa Timur
3.      Runner Up Adi Upaya Puritama Kelas II (untuk Rusunawa)
4.      ASEAN Energy Award
5.      Peringkat ke-5 Dunia konten Rich Files webometrics
6.      Peringkat 5 Indonesia untuk Repository webometrics
7.      Peringkat 19 Indonesia 4icu
8.      Peringkat 22 TesCa-Telkom, dan lain-lain.
9.      Memperoleh penghargaan dari pemerintah USA sebagai Host Peace Corps USA mulai tahun 2010.
Pada saat UMM menerima mahasiswa baru (MABA), sebelum memasuki kegiatan perkuliahan dilakukan pelatihan pelatihan juga teman-teman. Seperti PATI (Pelatihan Aplikasi Teknologi Informasi), P2KK, tes TAEP yang tentunya sangat bermanfaat bagi mahasiswa baru. Selain memperoleh ilmu pengetahuan yang baik, Universitas Muhammadiyah Malang juga mengajarkan ilmu-ilmu agama, akidah, dan akhlak. Hal itulah yang membuat saya tertarik untuk masuk ke Universitas Muhammadiyah Malang.
Selain memiliki gedung-gedung kampus yang sangat luas, Universitas Muhammadiyah Malang juga memiliki banyak fasilitas yang dapat digunakan oleh mahasiswa maupun masyarakat luas. UMM memiliki fasilitas akademik yang lengkap dan memadai. Saat ini UMM memiliki 42 laboratorium yang terdiri dari 25 laboratorium eksakta dan 17 laboratorium social. Bahkan ada 4 laboratorium UMM yaitu Laboratorium Nutrisi, Laboratorium Bioteknologi, Laboratorium Biologi, dan Laboratorium Ilmu Teknologi Pangan (ITP) berhasil meraih akreditasi ISO 9001 dan ISO 17025 dari Komite Akreditasi Nasional (KAN) pada September 2017.
Dan dari sisi produktivitas penelitian UMM berada pada level tertinggi, yaitu cluster mandiri. Jumlah prodi UMM juga meningkat dari tahun ke tahun, hingga kini UMM memiliki 57 prodi, mulai dari ahli madya, sarjana, magister, hingga  doctor.
Tidak hanya fasilitas akademik saja teman-teman, UMM juga memiliki fasilitas Non-Akademik. Yang paling fenomenal dari fasilitas non-akademik UMM yaitu Taman Sengkaling UMM. selain Taman Sengkaling masih banyak lagi fasilitas non-akademik yang dimiliki UMM diantaranya Rumah Sakit UMM, Hotel UMM Inn, Bengkel Motor, Bengkel Mobil Rinjani, SPBU, UMM Bookstore, UMM Farm dan Apartemen Mahasiswa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar